Artikel dan Sinopsis Drama "Lie To Me"
Informasi :
Genre : Komedi, Romantis
Kategori : Drama Korea
Tgl Film : Mei 2011
Episode : 16
Para pemain :
Karakter para pemain dan Sinopsis drama Lie To Me :
Kategori : Drama Korea
Tgl Film : Mei 2011
Episode : 16
Para pemain :
Yoon Eun Hye sebagai Gong Ah Jung |
Kang Ji Hwan sebagai Hyun Ki Joon |
Seong Joon sebagai Hyun Sang Hee |
Jo Yoon Hee sebagai Oh Yoon Ju |
Hong Soo Hyeon sebagai Yoo So Ran |
Ryoo Seung Soo sebagai Cheon Jae Beom |
Park Ji Yoon sebagai Manager Park |
Kwon Se In sebagai Park Hoon |
Karakter para pemain dan Sinopsis drama Lie To Me :
Aktris cantik Yoon Eun-hye kembali hadir di layar Indosiar dengan dramanya yang diproduksi pada tahun 2011, yaitu drama komedi romantis bertajuk Lie to Me. Di Korea seorang wanita yang telah menginjak usia akhir 20-an sering ditanya: Kapan kamu menikah? Begitulah yang menimpa sosok Gong Ah-jung (Yoon Eun-hye).
Gong Ah-jung adalah pegawai negeri sipil tingkat 5 di Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan yang masih sendiri pada usia hampir 30 tahun ini. Ia dibesarkan oleh ayahnya yang berprofesi sebagai profesor ilmu ekonomi lantaran ibunya telah wafat ketika ia masih kecil. Tidak heran Ah-jung tumbuh menjadi gadis tomboy dan sering mendapat masalah.
Cinta pertama Ah-jung kandas di universitas lantaran pria yang dicintainya, Chun Jae-bum (Ryu Seung-soo) mencampakkannya begitu saja demi seorang wanita lain, Yoo So-ran (Hong So-hyun) yang tidak lain adalah sahabat Ah-jung sendiri. Patah hati dan tidak berminat menjalin hubungan dengan pria lain sehingga Ah-jung tetap sendiri dan hanya menemani ayahnya saja.
Ketika bertemu kembali dengan So-ran, demi harga dirinya Ah-jung berbohong telah menikah. Lantaran salah paham, So-ran mengira Ah-jung menikah dengan Hyun Ki-joon (Kang Ji-hwan). Hyun Ki-joon bukan sosok sembarangan karena ia kaya dan seorang presiden direktur konglomerat World Group. Berasal dari keluarga yang memiliki garis bangsawan Korea, tampan, cerdas dan berkepribadian baik, tidak heran jika Ki-joon dihormati. Walaupun kelihatannya seperti tak berkekurangan, ia kehilangan orang tuanya saat ia kecil dan diasuh oleh tantenya yang wanita karir.
Sebagai anak yang lebih tua, ia tak punya pilihan lain selain menjadi dewasa sebelum waktunya. Karena berhasil dalam pekerjaannya, ia dianggap sebagai eksekutif muda paling menjanjikan di Korea. Sekarang ia mencari calon pendamping, walau tanpa usaha yang keras. Dan suatu saat, ia terlibat skandal dengan wanita tidak dikenalnya Gong Ah Jung. Walaupun ia sebal dengan Gong Ah Jung yang keras kepala itu, tapi ia tak tahan untuk terus menerus menghindar darinya.
Lantaran kebohongan yang dilakukan Ah-jung dan kesalahpahaman yang terjadi, tidak heran jika Ki-joon merasa terganggu dan galau karena teman dan keluarganya begitu percaya ia telah menikah. Ia begitu marah kepada Ah-jung, namun berbagai kejadian yang berturut-turut memaksa Ki-joon dan Ah-jung harus berpura-pura telah menikah.
Selain itu ada Hyun Sang Hee adik dari Hyun Ki Joon seorang pria yang menarik, hangat dan mudah bergaul. Karena sifatnya itu, ia mampu berteman dengan siapa saja dalam waktu kurang dari 10 menit. Sebagai anak bungsu, ia tumbuh dengan kebebasan yang lebih banyak dari kakaknya. Dan ia melakukan sesuatu sesuai apa yang ia inginkan. Karena itulah ia sekarang mudah beradaptasi dengan kondisi apapun. Selama tiga tahun, ia menjadi pengangguran, dan sekarang ia berada dalam proses mencari jawabannya. Dan entah bagaimana, ia terlibat dengan skandal pernikahan Gong Ah Jung yang tak masuk akal.
Sayangnya masalah mereka itu belum berakhir dan bahkan makin rumit ketika mantan tunangan Ki-joon, Oh Yoon-joo (Jo Yoon-hee) yang merupakan teman SMA Sang Hee seorang gadis yang tumbuh dalam keluarga yang berkecukupan dan penuh kasih sayang. Ia seperti gelas yang tanpa cacat tapi juga lembut. Ibaratnya ia adalah gadis yang berhati malaikat, penuh karisma tanpa perlu menonjolkan diri. Singkat kata, ia tak hanya cantik dan baik, tapi juga tipe gadis yang akan membuat gadis lain merasa rendah diri.
Ia mencintai kakak Sang Hee, Ki Joon, namun setelah pertunangannya batal, ia pergi ke Paris. Setelah tiga tahun berlalu, akhirnya ia pulang kembali ke Korea dan ingin merajut cinta lagi dengan Ki-joon. Ah-jung cemburu kepada Oh Yoon-joo lantaran sadar telah jatuh cinta kepada suami pura-puranya itu. Ternyata Ki-joon yang belum lupa cinta lamanya kepada Yoon-joo, namun tidak bisa mengingkari suara hatinya bahwa ia mulai jatuh cinta kepada Ah-jung.
Sampai kapan Gong Ah-jung dan Hyun Ki-joon harus berpura-pura menikah? Akankah Ah-jung dan Ki-joon benar-benar berjodoh pada akhirnya walau ada halangan dari Oh Yoon-joo? (indosiar.com/Fachri)
Sinopsis Drama Korea "Lie To Me"
- Sinopsis Lie To Me Episode 1
- Sinopsis Lie To Me Episode 2
- Sinopsis Lie To Me Episode 3
- Sinopsis Lie To Me Episode 4
- Sinopsis Lie To Me Episode 5
- Sinopsis Lie To Me Episode 6
- Sinopsis Lie To Me Episode 7
- Sinopsis Lie To Me Episode 8
- Sinopsis Lie To Me Episode 9
- Sinopsis Lie To Me Episode 10
- Sinopsis Lie To Me Episode 11
- Sinopsis Lie To Me Episode 12
- Sinopsis Lie To Me Episode 13
- Sinopsis Lie To Me Episode 14
- Sinopsis Lie To Me Episode 15
- Sinopsis Lie To Me Episode 16 Tamat
Sumber sinopsis www.kutudrama.com
Picture www.hancinema.net
Tidak ada komentar:
Posting Komentar